Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Bagaimana Cara Mencari Ilmu?

Jagat Raya ini sangat luas, belum ada yang bisa memastikan luas dari alam raya ini. Jika kita membayangkan luas alam raya ini maka kita diajak menghayal ke tingkat tinggi. Hanya orang-orang yang mempunyai ilmu yang dapat menjawab semua pertanyaan yang ada. untuk itu mencari ilmu diwajibkan kepada semua orang, tidak pandang bulu "dari baru lahir sampai masuk ke liang lahat atau meninggal dunia"
Bagaimana cara mendapatkan ilmu?
Pertanyaan ini mengajak kita berpikir dengan menyelesaiakan masalah di pikiran dengan cara-cara, langkah-langkah praktis, teknis, dan terukur. Tidak gampang menemukan jawaban dari pertanyaan bagaimana? Kita harus memeras da memutar otak untuk menemukan jawabannya.

Cara mendapatkan ilmu tentu mudah bila kita telah menvetahui caranya. Cara yang paling gampang untuk mendapatkan ilmu yaitu dengan...
  1. Membaca/ iqra sebagaimana diprintahkan Allah SWT dalam alquran surat al`alaq.
  2. Masuk ke lembaga pendidikan formal maupun non formal, sekolah, madrasah, kampus, atau pun pesantren.
  3. Mengakses internet dan perpustakaan.
  4. Masuk lembaga kursus.
  5. Mendatangi komunitas atau kegiatan keilmuan.
  6. Dialog dan diskusi dengan para ahli, pakar, ulama, dan kyai.
banyak cara yang bisa ditempuh untuk mendapatkan ilmu dan pengalaman kehidupan untuk itu jangan pernah berputus asa dari rahmat Allah SWT dalam mencari ilmu, butuh waktu yang lama dan biaya yang tidak sedikit. Makanya harus sungguh-sungguh. Semoga bermanfaat.