Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Berwisata Saat New Normal

Setelah terlockdown beberapa minggu untuk stay at home guna mencegah penularan pandemi covid-19, saatnya kini memasuki babak baru kehidupan yaitu new normal.

Kejenuhan yang dirasakan selama di rumah saja sangat terasa, yang mungkin pada awalnya di rumah mengasikkan tetap karena kelamaan jadi membosankan. Jadi seperti itulah kehidupan di dunia ini sesuatu yang stagnan begitu-begitu saja akan membosankan.

Obat bosan yaitu refreshing, mengengembalikan kebugaran pikiran dan perasaan yang sudah jenuh. Banyak cara yang bisa dilakukan untuk merefresh Kejenuhan antara lain berekreasi, bertamsya, dan berwisata.

Saat pandemi ini slah satu bidang usaha yang merasakan dampak terburuk yaitu bidang wisata. Karena orang harus menjaga jarak, maka pariwisata tidak mungkin dijalankan saat pandemi.

Kini saat new normal mulai diberlakukan pariwisata juga mulai menggeliyat. Tempat-tempat wisata mulai membuka diri dengan penerapan protokol kesehatan yang sangat ketat.

Untuk Anda yang ingin berekreasi alangkah baiknya dipersiapkan sedetail mungkin.

1. Alat kesehatan
Masker dan hand sanitizer harus disiapkan karena dua alat ini yang melekat dan menjadi kebutuhan pribadi pada Anda saat pandemi.

2. Sarana ibadah
Untuk muslim sebaiknya membawa peralatan ibadah sendiri, sajadah, mukena, dan sarung.

3. Bekal
Jangan lupa membawa bekal makanan sendiri dari rumah. Karena lebih aman dari kekhawatiran ketika membeli makanan di tempat wisata.

Ketika Anda di tempat wisata perhatikan jaga jarak aman. Jangan berkerumun dan menggerombol.

Semoga kejenuhan Anda terobati dan kembali fresh baik jasmani maupun rohani. Selamat berekreasi..